Cara Membaca Diagram Chord Gitar

cara membaca diagram chord gitarPada artikel kali ini kita akan mempelajari cara membaca diagram chord gitar sebagai kelanjutan dari belajar kunci gitar. Diagram chord gitar adalah gambar yg menunjukan pada kita dimana kita harus menempatkan atau memposisikan jari pada fret gitar.

Cara Membaca Diagram Chord Gitar Dengan Mudah 

 Diagram chord gitar mempunyai 6 garis vertikal yang menggambarkan sebagai senar gitar. Kadang-kadang kamu akan menemukan diagram dengan lingkaran hitam dengan angka didalam nya yang menunjukan dimana kamu harus menekan jari kamu pada fret gitar.

Ada banyak diagram chord gitar yang harus kamu ketahui. Jika kamu melihat blok kotak dibagian atas diagram, ini adalah gambar nuts gitar. Jika menemukan sebuah tanda silang di atas garis, itu artinya kita tidak boleh membunyikan nada atau senar tersebut. Sedangkan jika menemukan tanda lingkaran hitam atau putih tanpa adanya angka didalamnya, maka kita harus membunyikannya atau dalam artian open senar.

Nah sekarang kalian sudah tahu simbol dari diagram chord, mari kita coba dengan sebuah contoh. Kita mulai dengan chord G mayor. Lihat pada gambar, pada gambar tersebut ada tanda lingkaran dengan angka di dalamnya pada fret ke 3 senar ke 6, fret ke 2 senar ke 5 dan fret ke 3 senar ke 1. Sedangkan senar lainnya ad tanda lingkaran tanpa angka di dalamnya yang menandakan open senar.

Satu contoh lagi, lihat pada gambar ke 2. Di sana ada garis tebal melewati semua senar yg artinya semua senar harus di tekan dengan jari telunjuk, angka 3 disamping garis tersebut menunjukan bahwa posisi jari berada pada fret ke 3. Untuk lingkaran dengan angka 2, 3, 4 menunjukan jari tangan kita yang harus kita tempatkan pada senar gitar.

Awalnya cara membaca diagram chord gitar seperti ini memang agak susah untuk dipraktekkan. Tetapi jika kamu konsisten melatihnya maka semua akan menjadi mudah.   

2 comments

Mantap bro sudah share, salam gitaris :)Kunjungi juga BLog saya tentang Panduan Belajar Gitar Online :)

Mau yg terlengkap plus download gratis pelajaran gitar pemula, blues, jazz dlm bhs.Indonesia? silahkan ke www.gitarzoom.blogspot.com